Ambon, CM- Gubernur Maluku Murad Ismail telah memberikan hak pilihnya dalam Pemilu 14 Februari 2024. Ia memberikan suara untuk pemilihan presiden dan pemilihan legislatif di TPS 1 Kota Ambon.
Lokasi TPS 1 Keluaran Tihu, Kecamatan Teluk Ambon merupakan Alamat kediaman pribadi Gubernur Maluku.
Berdasarkan pantauan media, orang nomor satu di Pemprov Maluku itu, saat tiba di lokasi pencoblosan datang sendirian, tidak ditemani istrinya Widya Pratiwi.
"Saya datang sendiri karena ibu nanti di dampingi mengingat saya harus turun ke beberapa TPS bersama Forkopimda jadi harus di sesuaikan," ungkapnya.
Murad mengatakan sejauh ini tingkat keamanan untuk pelaksanaan pemilu ini sudah 100% hingga pemilihan selesai di masing-masing TPS.
"Insya Allah Pemilu berjalan dengan lancar. Saya akan meninjau lima atau enam TPS dan untuk kamanannya sendiri saya sudah menghubungi semua kepala daerah kabupaten/kota dan mereka katakan aman," ungkap Murad.
Murad mengaku hal yang masih terlihat di Pemilu kali ini, yakni orang tua akan mengalami kesulitan saat memilih.
"Kalau tidak di sosialisasi, orang tua mungkin bingung juga. Karena harus mencari pilihan yang akan dipilih," tutup Murad. (CM/99)
Tinggalkan Komentar
Kirim Komentar