Natal Kristus Hadirkan Damai,Jemaat Nusaniwe Eri di Dorong Jadi Ruang Kasih dan Kesaksian

  • Administrator
  • Minggu, 28 Desember 2025 11:21
  • 27 Lihat
  • RAGAM

Ambon, CM- Perayaan Natal  Unit II Sektor Efrata yang di gelar di kediaman Keluarga Bapak George Latukolan,Sabtu ( 28/12/2025) berlangsung penuh khidmat dan sukacita. Ibadah Natal ini menjadi momentum iman bagi keluarga dan undangan untuk merefleksikan makna kehadiran Yesus Kristus sebagai Raja Damai di tengah kehidupan bersama.

Ibadah Natal dipimpin oleh Penatua Sally Polle, yang dengan penuh penghayatan menuntun jemaat dalam doa, pujian, dan perenungan firman Tuhan, sehingga ibadah berlangsung dengan Damai dan penuh makna serta dihadiri oleh semua  Warga Unit II Sektor efrata.

Dalam sambutannya, Diaken,Imanuel Polle menegaskan bahwa Natal merupakan peristiwa iman yang sangat penting bagi setiap orang percaya. Natal mengingatkan umat bahwa Allah, dalam kasih dan anugerah-Nya, berkenan hadir di tengah dunia melalui kelahiran Yesus Kristus Sang Juruselamat, yang datang untuk memulihkan relasi manusia dengan Allah, sesama, dan seluruh ciptaan,ujarnya

Ia menyampaikan bahwa damai yang dibawa oleh Kristus bukanlah damai yang sementara, melainkan damai sejati yang bersumber dari karya keselamatan Allah. Damai inilah yang menopang kehidupan orang percaya di tengah berbagai pergumulan, tantangan, dan perubahan zaman,Paparnya

Lebih lanjut, Polle mengajak seluruh keluarga untuk menjadikan Natal sebagai panggilan hidup, yakni menghadirkan damai Kristus dalam kehidupan sehari-hari melalui kasih, kerendahan hati, saling melayani, dan saling mengampuni,ucapnya

Natal, menurutnya, tidak hanya dirayakan dalam ibadah dan perayaan, tetapi juga diwujudkan dalam sikap dan perbuatan nyata di tengah keluarga dan masyarakat,ungkapnya

Perayaan Natal di Keluarga Bapak George Latukolan ditutup dengan doa dan persekutuan kasih, yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan, penuh syukur, dan kebersamaan,tutupnya.(CM/Ml)

Komentar

0 Komentar